Penerimaan Peserta Didik Baru SMP Sains Al-Qur'an Wahid Hasyim telah dibuka sejak tanggal 5 Januari 2019. Pendaftaran bisa dilakukan secara langsung di kantor SMA Sains Al-Qur'an atau di stand PPDB yang telah disediakan. Untuk seleksi/tes masuk SMP Sains Al-Qur'an dilaksanakan setiap hari. Adapun untuk mekanisme pendaftaran , kami memberlakukan 2 sistem yaitu “ Online System" dan "One Day Service".
Jadwal Pendaftaran
- Pendaftaran dimulai pada tanggal 5 Januari 2019 dan akan ditutup sewaktu-waktu apabila kuota telah penuh
- Registrasi pendaftaran dilakukan langsung di kantor SMP Sains Al-Qur'an atau stand pendaftaran yang disediakan buka setiap hari pukul 08.00-15.00, dapat juga dilaksanakan pendaftaran secara Online.
- Pelaksanaan tes dilakukan secara personal
- Pelaksaan tes seleksi meliputi : tes tulis (tes potensi akademik, pengetahuan agama, matematika, bahasa inggris, dan pengetahuan umum), tes lisan (baca al-qur'an, hafalan surat pendek, bahasa inggris) dan wawancara (siswa dan wali)
Syarat dan Berkas Pendaftaran
- Usia maksimal 14 tahun tertanggal 01 Januari 2019
- Biaya pendaftaran sebesar Rp.100.000
- Fotocopy Ijazah dan SKHUN (setelah pengumuman kelulusan)
- Fotocopy Surat Keterangan Lulus
- Fotocopy Kartu Keluarga
- Fotocopy Rapor tiga semester terakhir (LEGALISIR)
- Pas Foto berwarna 3x4 (4 lembar) dan 2x3 (2 lembar)
- Fotocopy kartu atau surat keterangan NISN (Nomor Induk Siswa Nasional)
- Foto copy Kartu BSM (KIP,KPS,KKS dll) 2 lembar (jika memiliki)
- Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari madrasah atau sekolah asal.
- Surat keterangan sehat dari dokter.
- Sertifikat kejuaraan (jika ada)
Fasilitas Pendaftaran
Untuk mempermudah para calon santri baru SMP Sains Al-Quran Yayasan Pondok Pesantren Wahid Hasyim beserta wali dalam memenuhi kebutuhan akomodasi, kami menyediakan pelayanan antar-jemput daerah Yogyakarta dari terminal, stasiun, dan bandara menuju pesantren. Dengan fasilitas ini diharapkan para calon santri baru beserta wali mendapatkan pelayanan yang efektif, efisien, serta terjamin keamanan dan kenyamanannya selama proses pendaftaran hingga penerimaan.
Keterangan :
- Permintaan layanan penjemputan, maksimal H-1 penjemputan dengan menghubungi panitia.
- Panitia akan menghubungi Bapak Ibu menjelang penjemputan.
- Lokasi penjemputan meliputi Terminal Giwangan, Terminal Jombor, Stasiun Tugu, Stasiun Lempuyangan, Bandara Adisucipto dan daerah sekitarnya.
More info :
Ms. Hana Lutfi Alifah : 082243913961
Apakah penerimaan siswa baru sdh dimulai?
BalasHapusApakah masih menerima siswi baru
BalasHapus